MqR4Max8MWpcNat8LWZ4NWZ4yTUfATofA7IowqV=

8 Jenis Kaca Terbaik yang Bisa Kamu pilih! Salah satunya tidak tembos peluru

BLANTERLANDINGv101
629775491385809009

8 Jenis Kaca Terbaik yang Bisa Kamu pilih! Salah satunya tidak tembos peluru

Jumat, 22 April 2022

Jenis Kaca Hunian - Banyaknya jenis kaca yang tersedia dipasaran, tentu saja setiap jenis kacanya mempunyai spesifikasi hingga fungsinya yang berbeda beda, dari mulai warna, motif, tingkat ketebalan hingga harga. 

Jenis Jenis kaca terbaik

Bahkan, semakin bagus kualitas kaca maka akan semakin mahal juga harga yang diberikan, oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengenal setiap jenis kaca agar bisa menyesuaikan dengan kebutuhan hunian. 

Nah, pada kali ini kami sudah emrangkum beberapa jenis kaca terbaik untuk hunian yang bisa kamu gunakan, tentunya dengan karakteristik dan fungsinya. 

Bagimana? penasaran dengan jenis kaca mana yang bagus untuk Hunian? Jika kamu penasaran, yuk simak ulasannya berikut : 

Perbedaan Kaca dan Cermin 

Perbedaan Kaca dan Cermin

Sebelum mengenal jenis terbiak dari kaca yang bisa kamu gunakan, kamu perlu mengenal terlebih dahulu bahwa kaca dan cermin itu berbeda ya, lalu apa yang membedakannya? berikut ulasannya : 

1. Cermin merupakan benda yang memilikiki sifat refleksi atau yang dapat memantulkan cahaya, cerminpun terbuat dari kaca yang kemudia ditambahkan lapisan material senyawa perak. sehingga memiliki sifat relfeksi cahaya.  

2. Sedangkan kaca, secara umum memiliki sifat tembus cahaya yang berarti dapat terlihat dari 2 point view. itulah kenapa kaca sering digunakan untuk kebutuhan kontruksi dibandingkan cermin yang hanya dipakai untuk melihat 1 view. 

Setelah mengenal perbedaan dari kedua jenis kaca, yuk saatnya kita ketahui jenis mana yang terbaik untuk digunakan di hunian terbaik, berikut jenis jenisnya : 

Jenis - Jenis Kaca Terbaik untuk Hunian

1. Kaca Bening 

Kaca Bening Terbaik

Memang tak bisa dipungkiri jika material kaca bening menjadi salah satu kaca populer yang masih banyak digunakan di beragam bangunan, yaps. 

sesuai dengan namanya saja, dimana kaca satu ini tidak memiliki warna serat bagian permukaannya yang rata atau transparan. 


Inilah sebabnya, mengapa penggunaan kaca bening sangat ideal diaplikasian di interior hingga eksterior hunian. 

Namun, kaca bening memiliki sifat yang dapat menghantarkan panas kedalam raungan, sehingga kamu perlu menambahkan gorden agar paparan sinar matahari tidak terlalu menyorot ke dalam rumah.

2. Tinted Glass ( Kaca warna warni )

Tinted Glass

Pada dasarnya kaca satu ini berbahan dasar kaca bening yang diberi sentuhan warna dan senyawa logam agar kaca satu ini tidak mudah tembus pandang, serta agar warna yang dihasilkan terang dan transfaran. 

Adapun mengenai beragam varian warna yang bisa kamu pilih, seperti hijau, orang, biru dan warna lainnya. 

Biasanya penggunaan kaca satu ini, sangat ideal jika digunakan untuk kebutuhan bangunan umum, seperti teater, aula, perkantoran dan sebagainya.

3. Kaca Stopsol

Kaca Stopsol

Apabila tadi kaca bening banyak diaplikasi pada area hunian rumah, maka jenis kaca stopsol ini kerap digunakan untuk menghias gedung-gedung tinggi, kenapa demikian? 

Hal ini bukan tanpa alsaan, melainkan jenis kaca satu ini memiliki kemampuan untuk memantulkan cahaya matahari. 

Jadi penggunaan kaca ini mampu mengurangi beban energi untuk pendinginan ruangan sehingga akan lebih sejuk dalam pemakaiannya.

4. Kaca Patri

Kaca Patri

Pada proses pembuatannya, kaca satu ini meimiliki bentuk yang dihasilkan dari pecahan kaca warna warni yang disusun ulang menjadi satu bagian. 

Ya, Serpihan kaca tersebut diolah kembali dengan cara disusun menggunakan timah atau kuningan sehingga menciptakan bentuk variasi mozaik yang unik.

Pada umumnya, jenis kaca patri ini banyak dipalikasikan untuk rumah mewah bergaya klasik, bahkan jenis satu ini kerap menghiasi dinding beberapa tempat ibadah, seperti masjid, gereja dan sebagainya.

5.Kaca es

Kaca es

Ngomong ngomong perihal kaca, tentunya sebagian dari kita membutuhkan material kaca yang bisa menjaga privasi dalam ruangan bukan? 

Tentunya da lho jenis kaca yang fungsinya untuk itu, kaca ini sering dikenal dengan kaca es. Hal ini bukan tanpa alasan.  

Melainkan sisi satu dari kaca tersebut mempunyai efek buram yang dimana orang lain tidak bisa menembus kebagian dalam.

Bahkan, tak hanya membatasi padnangan dari luar saja, melainkan kaca es mampu menghalau paparan sinar matahari. 

Untuk itu akan sangat ideal jika kaca es dipergunaakan untuk jendela dan area pintu kamar mandi, atau kisi-kisi sebagai sekar ruangan.

6. Kaca Tempered

Kaca tempered
Salah satu jenis kaca yang memiliki tingkat kekuatan yang mumpuni, maka jenis tersebut yaitu Tempered atau kaca Tempered. Sebab, dinilai dari tingkat kuatnya, kaca satu ini 5x lebih kuat dibanding jenis kaca pada biasanya. 

Hal inipun terbukti dari ketahanan terhadap benturan, tekanan air, terpaan angin, hingga perubaha cuaca ekstrim. 

Nah, karena inilah kaca tempered sering dipilih untuk diaplikasikan pada bangunan bangunan penting, seperti bank, kantor pemerintah dan sebagainya.

7. Kaca Laminasi

Kaca laminasi

Selain kaca tempered, kaca laminasipun bisa menjadi salah satu jenis kaca yang tingkat kekuatan hampir tinggi, bhakan tingkat kaca ini melebih kaca tempered lho, sudah kebayang bukan gimana kuatnya. 

Hal ini dikarenakan, kaca laminasi sudah terbukti sangat suli untuk ditembus, dan hanya akan mengalami keretakan jika terjadi benturan saja, seandainya terjadi benturan keraspun. 


Kaca laminasi tidak akan berhamburan dan tidak melukai penghuni, sehingga tak heran jika kaca laminasi menjadi material kaca andalan untuk bangunan yang membutuhkan keamanan ekstra.

8. kaca Sunergy

Kaca sunergi

jenis kaca terbaik berikutnya yang bisa kami rekomendasikan yaitu Kaca sunergy, ya kaca satu ini terbuat dari bahan kaca bening yang dilapisi material lain, agar tampilannya tampak lebih jernih dan transaparan. 

Biasanya, pembuatan kaca sunergy akan melalui proses vaccum sputtering, sehingga ia memiliki sifat yang dapat menyerap energy panas.
 
Dengan kata lain, penggunaan kaca sunergy mampu mengurangi beban pendingin ruangan, sehingga menjadi lebih hemat, inilah sebabanya mengapa kaca ini sering diaplikasikan pada gedung perkantoran.

Jadi, jenis kaca mana yang akan kamu gunakan?? 

Demikianlah informasi yang bisa disampaikan, tentunya kamu bisa mencari informasi menarik lainnya mengenai material interior dan eksterior, yang pasti hanya diRajawali parket indonesia.
BLANTERLANDINGv101
Produk kami
lantai kayu ruang tamu
lantai kayu kamar tidur
lantai kayu tangga
lantai kayu rumah

Apa kelebihan Lantai kayu solid?

Lebih kuat

Lebih awet

Nyaman digunakan


Formulir Kontak Whatsapp×
Data Anda
Data Lainnya
Kirim Sekarang