Harga Plafon Kayu - Plafon kayu adalah salah satu jenis penutup langit-langit yang menawarkan keunikan dan estetika tinggi untuk hunian Anda.
Material ini terbuat dari kayu solid pilihan, yang tidak hanya memberikan tampilan elegan tetapi juga memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan plafon standar seperti gypsum, GRC, atau PVC. Penggunaan plafon kayu
Khususnya jenis Lambersering Kayu Solid, telah dirancang dengan memperhatikan tampilan fisik, bobot, dan kemudahan pemasangan untuk menciptakan hunian yang nyaman dan bernilai tinggi.
Dalam artikel ini, kita akan membahas berbagai jenis plafon kayu, spesifikasi, dan harga plafon kayu agar Anda lebih memahami keunggulannya sebelum memutuskan untuk menggunakannya.
Harga Plafon Kayu Solid
Harga Lambersering Kayu | Ukuran Lambersering Kayu | Harga Lambersering Kayu |
---|---|---|
Kayu Ulin | Satuan m2 (1,1 / 1) x 9 x 100 cm up | Rp 497.500,- |
Kayu Bengkirai | Satuan m2 (1,1 / 1) x 9 x 100 cm up |
Rp 496.500,- |
Kayu Keruing | Satuan m2 (1,1 / 1) x 9 x 100 cm up | Rp 297.500,- |
Kayu merbau | Satuan m2 1,5 x 9 x 230-400 cm | Rp 434.000,- |
Kayu Kumea | Satuan m2 (1,1 / 1) x 9 x 80 cm up |
Rp 320.000,- |
Apa itu Lambersering Kayu?
Lambersering Kayu Solid produk atap dan dinding yang bisa dipilih dengan menggunakan Kayu Solid sebagai bahan materialnya, tak hanya lebih natural, produk ini sangat cocok untuk hunian yang lebih kuat dan aman dari rayap.
Produk ini menggunakan kayu solid kelas I hingga II, yang terkenal kuat, awet, dan estetik. Dengan fitur penguncian T&G (tongue and groove), proses pemasangan menjadi lebih aman dan mudah.
Tidak hanya menawarkan keamanan, fitur ini juga memastikan tampilan plafon tetap rapi dan menyatu. Harga plafon kayu jenis Lambersering ini sangat kompetitif, terutama karena menggunakan kayu berkualitas yang telah dipilih secara khusus untuk meningkatkan Tampilan ruangan.
Jenis Plafon Kayu & kualitasnya
1. Lambersering Kayu Ulin
Kayu Ulin, yang sering disebut sebagai kayu besi, adalah pilihan terbaik untuk plafon kayu. Dengan tingkat kekerasan dan daya tahan kelas I-I, kayu ini sangat kuat dan awet.
Warna cokelat tua hingga kehitaman memberikan kesan mewah dan natural, membuat hunian Anda tampil elegan.
Spesifikasi produk ini meliputi ukuran 1,1 cm x 9 cm x 80 cm ke atas, dengan sistem penguncian T&G yang memastikan keamanan dan kemudahan pemasangan. Harga Plafon Kayu ulin terbilang lebih mahal ketimbang plafon lainnya.
Baca Juga : Decking Kayu Ulin Permeter dibawah 800rban!
2. Lambersering Kayu Bengkirai
Sebagai alternatif yang Harga Plafon Kayu yang lebih terjangkau, kayu Bengkirai menawarkan kekuatan dan keawetan kelas I-II. Dengan warna cokelat kekuningan, kayu ini memberikan nuansa natural yang menyegarkan.
Meskipun harganya lebih rendah dibandingkan kayu Ulin, plafon kayu Bengkirai tetap memiliki kualitas tinggi untuk digunakan pada dinding maupun atap.
Ukurannya serupa dengan kayu Ulin, yaitu 1,1 cm x 9 cm x 80 cm ke atas, dan dilengkapi dengan sistem T&G.
3. Lambersering Kayu Keruing
Kayu Keruing dikenal dengan warna cokelat tua dan seratnya yang lurus, memberikan tampilan seperti perpaduan kayu jati dan merbau.
Material ini cocok untuk Anda yang mencari alternatif harga plafon kayu dengan harga lebih ekonomis. Dengan tingkat kekuatan dan keawetan kelas I-II, kayu Keruing tetap menjadi pilihan andal untuk plafon maupun dinding.
4. Lambersering Kayu Kumea
Dengan warna cokelat kemerahan dan serat lurus, kayu Kumea menawarkan estetika yang menawan. Tingkat kekuatan dan keawetan kelas I-II membuatnya sangat cocok digunakan sebagai plafon dan dinding.
Meskipun harga plafon kayu kume sedikit lebih tinggi dibandingkan kayu Keruing, kualitas yang akan didapatkan tentunya akan lebih baik. Ukuran standar kayu Kumea adalah 1,1 cm x 9 cm x 80 cm ke atas
5. Lambersering Kayu Kamper
Kayu Kamper memiliki karakteristik unik dengan warna cokelat kemerahan dan tekstur kayu yang halus. Jenis kayu keras ini sering digunakan untuk konstruksi berat seperti bantal rel dan tiang bangunan, sehingga sangat cocok untuk plafon dan dinding hunian.
Spesifikasi kayu Kamper meliputi ukuran 1,5 cm x 9 cm x 230-400 cm, dengan Harga Plafon Kayu yang lebih murah tentunya dilengkapi dengan sistem T&G untuk kemudahan pemasangan, cek stock terlebih dahulu untuk penggunaan dinding dan atap.
Apa itu T&G pada Plafon Kayu?
T&G atau dikenal dengan Tongue and Groove pada Plafon merupakan sistem sambungan lidah dan alur yang dirancang untuk memastikan setiap papan atap terpasang dengan rapat dan kokoh.
Fungsi T&G untuk plafon sangat penting, karena sambungan ini membuat plafon lebih stabil, bebas celah, dan tahan lama. Dengan desainnya yang presisi, T&G membantu mencegah masuknya debu atau serangga, sekaligus meningkatkan isolasi suara dan menjaga suhu ruangan lebih nyaman.
Selain itu, pemasangannya yang rapi menciptakan tampilan plafon yang estetis dan elegan, menjadikannya pilihan praktis dan fungsional untuk berbagai jenis bangunan
jadi, tertarik menggunakan plafon kayu?
Keunggulan dan Kelemahan Lambersering Kayu
Keunggulan Plafon Kayu
- Plafon Kayu Terkenal lebih estetik dan memberikan Kesan Natural untuk Hunian
- Pemasangan yang mudah dengan tingkat keamanan yang tinggi
- Tidak beresiko jamur dan rayap ( asal menggunakan jenis kayu tepat )
- Harga lebih terjangkau dan Memiliki daya tahan yang panjang
- Nilai investasi untuk Hunian semakin Tinggi.
Kelemahan Plafon Kayu
- Mudah Terbakar ( Karena terbuat dari solid murni )
- Tidak tahan air ( kecuali kayu ulin )